Cara Kuncir Rambut Anak Perempuan Yang Cantik dan Mudah - Cussons Baby Indonesia

Cara Kuncir Rambut Anak Perempuan Yang Cantik dan Mudah

Memasuki usia balita, rambut puteri bunda sudah mulai tumbuh dengan cukup lebat. Tentunya membuat bunda mulai tidak sabar ingin mendandani mereka dengan berbagai model rambut anak perempuan yang lucu-lucu.

Apalagi untuk rutinitas si kecil sebelum beraktivitas atau pergi ke sekolah, tentunya bunda seringkali menata rambutnya agar si kecil bisa bebas beraktivitas dan cantik sepanjang hari.

Rambut yang terurai memang terlihat indah, namun apabila tiba pada saat si kecil belari-larian dan bermain, rambut ini menjadi berantakan dan dapat mengganggu aktivitas maupun penglihatan si kecil.

Tiba saatnya bunda perlu menguncir rambutnya agar rambutnya tetap rapih , terlihat fresh dalam beraktivitas sepanjang hari. Namun,  karena kondisi rambut si kecil yang terbilang masih sensitif, bunda perlu berhati-hati dalam menatanya dan mengetahui cara kuncir rambut anak agar tidak merusak dan mengganggu pertumbuhan rambutnya. Yuk Simak inspirasi berikut.

Baca Juga : Model Rambut Anak Perempuan Keriting Yang Cantik

Perisapan Menguncir Rambut Anak Perempuan Yang Perlu Diperhatikan

Sebelum mengetahui berbagai cara kuncir rambut anak, pastikan terlebih dahulu bahwa rambut si kecil tidak kusut. Caranya, bunda bisa membagi rambutnya menjadi beberapa bagian, lalu menyisirnya sedikit demi sedikit dengan sisir detangling atau sisir bergigi jarang untuk melepaskan rambut yang kusut tanpa menyakiti si kecil.

Bunda juga bisa mengoleskan dahulu Hair Lotion sebelum menyisirnya untuk membantu menghilangkan kusut, memudahkan menata, dan juga sekaligus menutrisi serta melindungi rambut sebelum menatanya.

Mulai Sisir dari ujung dahulu lalu lanjutkan naik sedikit demi sedikit menuju ke pangkal rambut. Pastikan bunda menyisirnya dengan lembut dan perlahan agar rambut si kecil tidak tertarik dan tidak rusak.

Baca Juga : 5 Pilihan Model Rambut Anak Perempuan Berponi

Styling Kuncir Rambut Anak Perempuan Yang Lucu dan Mudah

Berbagai model kuncir yang manis dan lucu sangat menggoda untuk dicoba. Meski banyak anak-anak yang menyukai kuncir kuda, namun sebagian lain lebih menyukai model rambut kepangan atau gaya kuncir lainnya agar tampilan rambut lebih variatif.

Berikut ini berbagai cara kuncir rambut anak perempuan yang lucu dan mudah untuk bunda coba, bisa digunakan saat di rumah, maupun untuk berbagai acara spesial:

Ponytail / Kuncir kuda

ponytail kuncir kuda

model kuncir rambut anak perempuan – Ponytail Kuncir kuda

Merupakan  cara kuncir rambut anak perempuan yang paling mudah. Bunda hanya tinggal menyisirnya rapih lalu mengikatnya bisa di bagian belakang atau samping.

Namun seringkali, gaya kuncir kuda ini berkendala apabila rambut si kecil masih kurang panjang dan bertekstur sangat licin, kunciran mudah menjadi kurang rapih dan mudah berantakan ketika si kecil aktif bergerak, sehingga bunda harus berulangkali merapikan kuncirannya.

Double Pigtail / Kunci Dua

Apabila rambut si kecil cukup panjang, bunda dapat menguncirnya menjadi 2 bagian kanan dan kiri agar tempilannya sangat imut dan menggemaskan.

Cara kuncir rambut anak Double PigTail:

  1. Sisir rambut dan bagi rata menjadi 2 bagian, kanan dan kiri.
  2. Kumpulkan rambutnya pada masing-masing bagian ke arah samping lalu agak tarik keatas, lalu ikat pada bagian kanan dan kiri
  3. Jika si kecil memiliki poni, Bunda bisa merapikan poninya dan menyisir poninya terurai . Apabila poni si kecil sudah mulai panjang, bunda bisa menjepitnya ke arah samping.

Double Ponytail

Merupakan kunciran yang paling sering digunakan untuk anak-anak prasekolah. Kuncir kuda atau kuncir dua yang itu-itu saja dapat membuat penampilan si kecil membosankan.

Karena itu bunda dapat memvariasikannya dengan gaya kuncir double ponytail  ini sekaligus dapat membantu merapihkan bagian-bagian rambut yang tersisa agar tampilan lebih rapih dan kunciran lebih bertahan lama. SI kecil akan tampil unik dan menggemaskan.

Cara kuncir rambut anak  Double Ponytail:

  1. Bagi rambut bisa menjadi beberapa bagian sesuai dengan selera bunda. Bisa dimulai membagi 3 yaitu bagian puncak kepala depan, lalu 2 bagian belakang kanan dan kiri.
  2. Mulai kuncir bagian puncak kepala, lalu bagi dua kuncirannya.
  3. Sisir rambut bagian kiri digabung dengan sisa rambut bagian kiri, lalu ikat jadi satu.
  4. Lakukan teknik sama untuk sisi sebelah kanan.
  5. Untuk gaya ini bunda bisa bebas berkreasi dengan berbagai pembagian rambut.

Pigtail Bun

Merupakan model kunciran yang sangat menggemaskan. Bisa juga menjadi alternatif apabila rambut si kecil masih pendek atau rambutnya keriting.

Cara kuncir rambut anak  PigTail Bun:

  1. Bagi rata rambut menjadi 2 bagian. Bunda bisa membagi menggunakan sisir atau jari-jari.
  2. Ikat tiap bagian pada posisi agak atas, sehingga menghasilkan 2 kunciran.
  3. Ambil kuncir yang pertama lalu  pelintir dan putar secara longgar sampai ke ujung rambutnya sampai membentuk cepolan kecil, kemudian jepit pada bagian2 ujung-ujungnya agar cepolan bisa awet. Lakukan hal sama pada kunciran yang satunya.
  4. Tambahkan aksesoris pita atau bunga pada bagian cepolanya agar tampak lebih menggemaskan.

Baca jugaCara Mengepang Rambut Anak Modern dan Keren

Half-Hair Bun

Terkadang bunda bingung menguncir rambut si kecil yang masih agak pendek. Bunda bisa mencoba gaya kunciran ini. Bunda hanya tinggal menguncir bagian depan dan atas aja.

Gaya ini cocok untuk si kecil yang ingin memanjangkan poninya namun menatanya agar tidak mengganggu aktivitas dan penglihatan si kecil.

Cara kuncir rambut anak Half-Hair Bun:

  1. Belah rambut menjadi 2 bagian, yaitu bagian atas dan bawah. Biarkan rambut yang tergerai menyentuh telinga si kecil.
  2. Sisir rambut bagian atas kearah puncak kepala lalu kuncir dan biarkan bagian terakhir kunciran setengah lalu tinggalkan ujungnya sehingga membentuk seperti sebuah cepolan.
  3. Bunda bisa tambahakn aksesoris pita atau bunga agar tempilannya telrihat lebih manis.

Mini French Braid

Bagian yang paling mudah berantakan dan mengganggu penampilan dan aktiviats  si kecil adalah bagian poni. Nah bunda bisa menguncir bagian poni si kecil agar terlihat lebih rapih. Bunda juga bisa melakukan kepang French Braid agar tampilannya lebih trendy dan ikatanya lebih tahan lama.

Cara kuncir rambut anak Mini French Braid:

  1. Belah rambut ke arah samping.
  2. Ambil sebagian rambut mulai dari bagian Hairline dekat dengan belahan, lalu bagi menjadi 3 bagian kecil.
  3. Mulai melakukan kepang, dengan menyilang setiap bagian ke arah tengah, lalu sembari menjalin, tambahkan tiap bagian dari kanan dan kirinya agar jalinan kepang tetap menempel pada kulit kepala.
  4. Ulangi terus sampai ke ujung rambut. Apabila rambut anak masih pendek, maka kepangan bisanya sampai ke dekat telinga. Apabila rambut anak lebih panjang, kepanganbisa mencapai bagian tengkuk.
  5. Ikat pada bagian ujungnya lalu jepit pada permukaan kulti kepala agar tidak lepas.

Baca juga : 8 Manfaat Minyak Untuk Rambut Sehat Dan Tebal

Princess Charlotte Braid

Ingin penampilan si kecil seperti puteri kerajaan yang sangat mempesona. Yuk coba gaya ini. Model kepangan ini sederhana dan mudah dibuatnya, namun tetap menghasilkan tampilan yang manis dan sangat spesial.

Cara kuncir rambut anak Princess Charlotte Braid:

  1. Bagi rambut menjadi 2 , kanan dan kiri. Sisakan bagian belakangnya untuk dibiarkan terurai.
  2. Ambil bagian rambut terluar dekat pelipis untuk memulai kepangan. Kepang sisi rambut kanan dan kiri sampai keujung rambut ke arah tengah , Lalu ikat jadi satu
  3. Bunda bisa menambahkan aksesoris yang lucu-lucu untuk menutupi ikatannya.

Baca jugaTrend Model Rambut Anak Laki-Laki Korea Yang Lucu

Tips Dalam Cara Kuncir Rambut Anak Perempuan

Si kecil memang terlihat sangat imut ketika dikuncir, namun ada beberapa hal yang bunda harus perhatikan agar kunciran si kecil tidak merusak rambut dan mengganggu pertumbuhannya.

  • Jangan mengikatnya terlalu kencang, karena bisa mengakibatkan kerontokan. Kuncir yang terlalu kencang akan menarik akar rambut si kecil yang masih rentan, sehingga kurang baik untuk kesehatan dan pertumbuhan rambutnya.
  • Mengikat terlalu kencang juga dapat mengakibatkan kebotakan. Bunda sering mendapati rambut si kecil ikut rontok ketika melepas kuncirannya? Salah satu penyebabnya adalah mengikatnya terlalu kencang. Apabila dibiarkan terus menerus maka dapat mengakibatkan kebotakan pada bagian-bagian tertentu. Bila bunda melihat rambut si kecil mulai mudah tercabut saat melepaskan kunciran, istirahatkan rambut si kecil dari kunciran dan biarkan rambutnya terurai untuk beberapa hari.
  • Mengikat terlalu kencang juga dapat membuat rambut pecah-pecah dan mudah patah. Ikatan yang terlalu kencang dapat melukai kutikula rambut si kecil sehingga menjadi pecah dan rapuh. Bunda juga harus berhati-hati dalam memilih jenis ikatan rambut yang aman untuk si kecil .
  • Pilihlah ikat rambut yang dilapisi oleh kain agar tidak merusak kutikula rambut si kecil yang masih sensitif. Jangan menggunakan karet gelang yang biasa ya bunda, karena akan dapat melukai rambut yang masih rentan dan halus. Sebaiknya gunakan ikatan yang berlapis kain berbahan lembut agar lebih aman dan tidak menyakiti si kecil.
  • Gunakan Hair Lotion agar rambut lebih mudah ditata dan lebih mudah menguncirnya. Sebelum menguncir bunda bisa mengoleskan Hair Lotion secara merata untuk melindungi rambut serta mempermudah saat menyisir rambut, sehingga hasil kunciran akan lebih rapih dan rambut terlindungi.
  • Menguncir juga jangan untuk jangka waktu yang terlalu lama. Sebaiknya hindari menguncir rambut seharian karema rambut akan tertarik dalam waktu yang lama. Akar rambut menjadi lemah dan terlalu berat menahan beban rambut. Akibatnya, akar rambut menjadi lemah dan mudah rontok.
  • Mengikat terlalu sering dapat membuat kulit kepala si kecil lembab, gatal, dan rambut  mudah lepek. Terlalu sering menguncir membuat sirkulasi udara dalam rambut menjadi terhambat dan kurang maksimal, sehingga kulit kepala menjadi mudah lembab. Ketika berkativitas maka si kecil akan banyak berkeringat, dalam kondisi diikat maka keringat akan lebih sulit menguap sehingga dapat mengganggu kondisi kesehatan kulit kepala si kecil. Kulit kepala yang minim sirkulasi akan menjadi lembab, sehingga dapat mengganggu pertumbuhan, seringkali gatal, dan mudah lepek. Dalam beberapa kasus kulit kepala yang terlalu lembab bisa juga memicu jamur dan ketombe, serta membuat si kecil tidak nyaman.
  • Mengikat rambut yang terlalu kencang lama juga dapat mengakibatkan kepala si kecil pusing. Karena saat dikuncir, kulit kepalanya akan tertarik dan peredaran darah menjadi kurang lancar, sehingga dapat mengakibatkan pusing.  Karena itu jangan mengikat rambut seharian ya bunda. Namun jangan lupa untuk tetap mengistirahatkan rambutnya dan biarkan tergerai agar rambut dan kulit kepalanya relax kembali
  • Variasikan styling si kecil agar tidak selalu hanya menguncirnya. Apabila ingin menata rambutnya, bunda bisa bermain-main dengan berbagai model yang beda-beda yang tidak mesti harus menguncir rambutnya di tempat sama terus menerus.  Misalkan hari ini dengan ekor kuda, hari berikutnya dengan mengepang, berikutnya memelintir dan seterusnya.

Tentunya bunda tidak ingin aktivitas menguncir si kecil malah dapat merusak rambutnya kan? Karena itu bunda harus waspada dan mengetahui dengan benar bagaimana Cara Kuncir Rambut Anak Perempuan yang benar agar si kecil tetap dapat tampil lucu tanpa harus khawatir merusak rambutnya.

Baca jugaCara Memilih Minyak Rambut Bayi Yang Bagus

Dan perlu diingat rambut tetap membutuhkan nutrisi dan kelembapan ya, sehingga bunda tetap harus rutin merawatnya dengan menggunakan produk perawatan yang aman untuk si kecil dan memberikan nutrisi extra dengan memakaikan Hair Lotion secara teratur agar tetap menjaga kesehatan dan kekuatan rambutnya ketika bunda hendak melakukan berbagai macam gaya styling.

 

Bunda bisa menggunakan Cussons Baby Coconut Oil and Aloe Vera karena kandunganya berfungsi untuk melindungi batang rambut dan memperkuat akar rambut si kecil. Sekarang bunda tidak perlu khawatir lagi untuk menguncir si kecil dengan berbagai macam gaya. Selamat mencoba bunda!

 

ditulis oleh: Diana Hadisuwarno, Professional Hairstylist and Art Director of Hairbeat Beauty Lounge

Konten Terkait

x

Dapatkan Produk Kami di Sini: